Ciputat – Psikologi UIN Syarif Hidayatullah, Memasuki tahun ajaran baru, UIN Syarif Hidayatullah akan menggelar perhelatan besar untuk para calon mahasiswa/i yang berminat mengikuti ujian masuk UIN Syarif Hidayatullah. Perhelatan “UIN EDUCATION EXPO 2019” ini juga terbuka untuk umum dan gratis.
“UIN EDUCATION EXPO 2019” ini akan dilaksanakan pada tanggal 30 – 31 Januari 2019 yang bertempat di halaman parkir Gedung Rektorat UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Acara ini diikuti oleh 12 Fakultas yang ada di UIN Syarif Hidayatullah, Sekolah Pasca Sarjana dan diikuti oleh Fakultas Psikologi tentunya, juga menyajikan hiburan-hiburan, bazar dan pameran dari beberapa unit yang bekerjasama dengan UIN Syarif Hidayatullah. Tidak hanya itu, mahasiswa yang tergabung dalam UKM Kampus juga ikut berpartisipasi dalam perhelatan ini. [WRP]